TIM Asesmen Lapangan Lembaga Akreditasi Mandiri Kependidikan (Lamdik) Visitasi Akreditasi Program Studi Pendidikan Agama Islam Fakultas Pendidikan Islam dan Keguruan Universitas Garut
Program Studi Pendidikan Agama Islam (PAI) Fakultas Pendidikan Islam dan Keguruan (FPIK) Universitas Garut (UNIGA) melaksanakan Asesmen Lapangan secara daring (online) oleh Lembaga Akreditasi Mandiri Kependidikan (Lamdik) dalam rangka akreditasi program studi yang dilaksankan pada tanggal 2 s.d. 3 Maret 2023.
Dilaksnakan secara daring (online) melalui zoom virtual meet, Tim Asesmen Lamdik yakni Dr. Akhmad Rifa’i, M.Phil dan Dr. Khuriyah, S.Ag., M.Pd. Kegiatan asesmen lapangan daring dibuka bersama pimpinan Universitas Garut Rektor Dr. Ir. H. Abdusy Syakur Amin, M.Eng., Wakil Rektor I Dr. Ijudin, S.Ag., M.Si., Wakil Rektor II Dr. Nizar Alam Hamdani, M.M., M.T., M.Si., M.Kom., Wakil Rektor III Iman Saifullah, M.Pd.I., dan Ketua Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) Universitas Garut Dr. apt. Deden Winda Swandi, M.Farm.
Kegiatan asesmen lapangan dibuka dengan do’a untuk keberkahan dan kelancaran acara yang dipimpin langsung oleh Wakil Rektor III UNIGA Iman Saifullah, M.Pd.I.
Rektor UNIGA Dr. Ir. H. Abdusy Syakur Amin, M.Eng. menyambut baik kegiatan asesmen lapangan oleh Tim Asesmen Lamdik. Terkait dengan asesmen, Dr. Ir. H. Abdusy Syakur Amin, M.Eng. menyampaikan bahwa FPIK UNIGA, khususnya Prodi PAI merupakan Prodi yang menjadi ruh Universitas dan memberikan kontribusi, baik oleh dosen maupun mahasiswa terhadap eksistensi Universitas.
“Selamat datang kepada Tim Asesor di Universitas Garut, penuh harapan kami mohon bimbingan kiranya Prodi Pendidikan PAI ini dapat menjadi Prodi yang lebih baik. Prodi PAI setiap tahun selalu memberikan kontribusi dengan mengikuti program-program pemerintah seperti MBKM, dan UNIGA pada saat ini sudah mendapatkan penghargaan sebagai perguruan tinggi terbaik ke-3 kategori kontribusi MBKM.” tutur Dr. Ir. H. Abdusy Syakur Amin, M.Eng. dalam sambutan pembukaan kegiatan asesmen lapangan daring.
Sementara itu, Dr. Akhmad Rifa’i, M.Phil selaku Tim Asesor Lamdik menyampaikan, “Kita tahu bagaimana usaha dalam penyusunan borang dan menyesuaikan dokumen-dokumen dengan borang, maka disini kita sama-sama belajar untuk tujuan menjadi lebih baik. Sehingga kita perlu bekerja sama, supaya proses asesmen ini berjalan dengan lancar.” tutur Dr. Akhmad Rifa’i, M.Phil dalam sambutan pembukaan kegiatan asesmen lapangan daring.
Kegiatan asesmen lapangan daring ditutup pada Jumat, 2 Maret 2023 dengan diskusi temuan, permintaan komfirmasi dan penandatanganan berita acara antara Tim Asesor Lamdik dan UPPS FPIK UNIGA.
Kegiatan asesmen lapangan daring merupakan bagian dari tahapan dalam proses penilaian kualitas pendidikan, penelitian, pengabdian, dan penjaminan mutu pada program studi. Hal ini dilakukan untuk melihat bagaimana kualitas mutu beserta instrumen dan insfrastrukturnya sudah memenuhi kualifikasi yang telah ditentukan dalam penilaian akreditasi. Kaprodi PAI FPIK UNIGA Dr. Nenden Munawaroh, M.Pd.I.
LPM | Universitas Garut